Connect with us

Di Tangsel Silat diusulkan Masuk Kurikulum

Edukasi

Di Tangsel Silat diusulkan Masuk Kurikulum

silat_tangsel18.143.23.153- Mengantisipasi terjadinya aksi tawuran antarpelajar tingkat SMP N serta sederajat jajaran Pemkot Tangerang selatan (Tangsel) khususnya Dinas Pendidikan setempat untuk tahun ajaran 2013/2014 akan memasukan olahraga bela diri ini menjadi pelajaran ektrakulikuler.

“Yang penting kegiatan atau olah raga kesenian tradidional pencak silat dapat dipertahankan di kalangan generasi muda kita khususnya tingkat SMP,” kata Sekretaris Dinas Pendidikan Tangsel E Wiwi M, Kamis (13/6).

Menurut dia, bangsa lain di dunia saja banyak yang belajar pencak silat jadi wajar jika kita terus mempertahankan dan mengenalkan kesenian ini ke generasi muda. “Paling tidak tahun ajaran 2013/2014 ini seluruh sekolah SMP N di Tangsel memasukan pelajaran ektrakulikuler,” imbuhnya dari pada mereka tawuran yang tak ada untungnya.

Usulan masuknya kesenian bela diri pencak silat dalam kurikulum pelajaran SMP N tahun 2013/2014 di wilayah Kota Tangsel didukung sejumlah kepala sekolah yang ada diantaranya, Nindin K, Kepala SMPN 11, yang mengaku mendukung masuknya pencak silat menjadi pelajaran ekstrakulikuler guna meningkatkan sportivitas pelajar dan mengantisipasi tawuran antar pelajar. (sumber: poskotanews.com)

Continue Reading
Advertisement
You may also like...
To Top