Connect with us

KCD Gelar Mediasi di SMAN 1 Tangsel, Kasus Dugaan Intimidasi 6 Siswa Berakhir Damai

BANTEN OKE

KCD Gelar Mediasi di SMAN 1 Tangsel, Kasus Dugaan Intimidasi 6 Siswa Berakhir Damai

Cerita walimurid yang mengaku anaknya yang sempat mendapatkan intimidasi dari pihak sekolah menengah atas negeri (SMAN) 1 Tangerang Selatan berujung damai melalui mediasi yang di lakukan oleh dinas pendidikan propinsi Banten kantor cabang dinas (KCD) Tangsel dan kepolisian setempat.

Pelaporan yang di lakukan oleh para walimurid dari 6 siswa yang memberikan secara tertulis kepada pihak kepolisian resort Tangsel TBL/B/1237/VI/2023/SPKT/POLRES TANGERANG SELATAN / POLDA METRO JAYA di gedung SPKT Polres Tangsel, rencananya akan di cabut pada Senin mendatang.

Terkait informasi tersebut, Zainal Abidin, Wakil Kepala Sekolah bidang kehumasan SMAN 1 Tangsel menjelaskan, pertikaian yang terjadi antara salah satu guru dan walimurid sudah di selesaikan dengan damai.

“Iya, di tengahi oleh KCD dan polsek Ciputat Timur, masalah itu sudah di selesaikan. Para orangtua juga sudah ketemu dengan kepala sekolah. Intinya sudah selesai semua,” ungkap Zainal, saat di menemui wartawan di ruang tunggu gedung SMAN 1 Tangsel, Ciputat.

Zainal juga menambahkan, kedua belah pihak sudah sepakat untuk menghentikan kasus ini dengan cara kekeluargaan. Di katakannya, antara walimurid dan guru saling bermaafan.

“Baik dari seluruh walimurid dan guru intinya sudah sepakat untuk menghentikan kasus ini. Yah, sudah clear lah. Mereka sudah saling memahami masalahnya,” terangnya

Di katakan Zainal, dari 6 murid sekolah SMAN 1 Tangsel tersebut di persilahkan kembali untuk melanjutkan aktifitas kegiatan belajarnya

“Ya, untuk para siswa di persilahkan untuk melanjutkan kegiatannya. Kita sudah saling memaafkan,” tegas Zainal

Di ketahui, pihak KCD bergerak cepat saat mengetahui adanya permasalahan tersebut, menggandeng pihak kepolisian sektor Ciputat Timur, ke enam (6) siswa di undang ke sekolah untuk menyelesaikan permasalahan tersebut pada Jumat pukul 13.00. (Adt)

To Top