Connect with us

Atasi Kemacetan Pemkot Bangun Underpass dan Flyover

Info SKPD

Atasi Kemacetan Pemkot Bangun Underpass dan Flyover

Publikasi- Pemerintah Kota Tangerang Selatan akan membangun underpass dan flyover untuk mengatasi kemacetan di sejumlah lokasi. Perempatan Muncul adalah kawasan yang menjadi prioritas karena daerah ini menjadi akses utama dari Tangerang menuju Bogor ataupun sebaliknya.

“Simpang Muncul yang menjadi pintu masuk arus barang dan orang ke Kota Tangsel akan semakin ditingkatkan menjadi perlintasan komoditi barang dari Sumatera, kewilayah Jawa,” Kata Wakil Walikota Benyamin Davnie.

Dia menambahkan, rencana penataan Simpang Muncul ini untuk menyambungkan dengan rencana Tol Serpong-Cinere dan Serpong-Balaraja. Dengan begitu, jalan tersebut sinergi dengan rencana pembangunan prasarana transportasi. Penataan simpang Muncul tidak hanya sekadar penambahan lebar dan panjang jalan, melainkan lebih dimaksimalkan lagi.

Jarak lebar antara kanan dan kiri sekitar dua meter dengan seluruh milik jalan. Rencana ini sudah dilakukan oleh Pemprov Banten dengan melebarkan jalan terlebih dahulu. “Kalau realisasinya sekarang sudah mulai jalan Pahlawan Seribu sampai Muncul. Kota Tangsel yang bertanggung jawab lakukan pelebaran jalan,”paparnya.

Sementara itu, Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Tangsel Dendy Pryandana mengatakan, selain menata simpang Muncul, pihaknya juga bersiap membebaskan lahan untuk membangun flyover di Gaplek, Kecamatan Pamulang.

“Tahun ini sudah dibebaskan, panjangnya 400 meter, lebar 14 meter, lajurnya dua sisi kanan dua sisi kiri,” terang Dendy seraya menambahkan bahwa Walikota mendesak kemacetan di Gaplek segera diselesaikan. (SI/TO)

Continue Reading
Advertisement
You may also like...
To Top