Connect with us

Dewan Dakwah Kota Tangsel Berkunjung ke Koperasi BMT Al-Fath IKMI Ciputat

Ciputat

Dewan Dakwah Kota Tangsel Berkunjung ke Koperasi BMT Al-Fath IKMI Ciputat

Pengurus Dewan Dakwah kota Tangerang Selatan mengunjungi Koperasi Simpan Pinjam dan Pembiayaan Syariah (KSPPS) BMT AL-FATH IKMI, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Sabtu (21/8/2021).

Ketua Umum Dewan Dakwah Tangsel H. Arief Jamaluddin M.Si, didampingi Ketua Majelis Syuro H. Ade Salamun., M.Si dan bersama beberapa pengurus, diterima langsung oleh pimpinan dan pengurus KSPPS BMT AL-FATH IKMI.

Pada awal kunjungan, Ketua KSPPS BMT AL-FATH IKMI Ustadz Budiyono, menyampaikan perkembangan dan pertumbuhan aset yang sudah mencapai Rp 40,367 Miliar pada tahun 2020 dan pertumbuhan nasabah yang sudah mencapai lebih dari 20 ribu orang. Pada tahun yang sama, juga sudah memiliki 3 cabang di Tangsel.

“Alhamdulillah saat ini aset kami sudah mencapai 40,367 Miliar dengan jumlah nasabah mencapai lebih dari 20 ribu orang, berasal dari 3 Cabang yang kami miliki,” jelas Budiyono.

Sementara itu, kunjungan Ketua Dewan Dakwah Tangsel H. Arief Jamaluddin M.Si, dilakukan untuk silaturahmi dan sinergi kegiatan, serta program dakwah di tengah upaya pemberdayaan ekonomi umat, melalui kolaborasi dengan program Insan Mandiri bersama Laznas Dewan Dakwah Tangsel dan program pendidikan bagi dhuafa, melalui program Insan Cerdas dengan program Akademi Dakwah Indonesia (ADI) Tangsel.

Program tersebut merupakan program unggulan yang diajukan untuk disinergikan juga dikolaborasikan di tengah Pandemi Covid-19, terutama untuk membantu masyarakat di wilayah Kota Tangerang Selatan.

“Dewan Dakwah Tangsel saat ini memiliki Laznas yang menghimpun pendanaan untuk sinergi program-program dakwah. Sedangkan, Akademi Dakwah Indonesia (ADI) Tangsel mempunyai program pendidikan unggulan bagi kader dakwah yang nantinya dapat disinergikan dengan program Insan Mandiri dan Insan Cerdas yang dimiliki oleh KSPPS BMT AL-FATH IKMI,” papar Arief.

Dewan Dakwah Tangsel mensupport pertumbuhan dan perkembangan KSPPS BMT AL-FATH IKMI, sehingga manfaatnya dapat dirasakan secara luas oleh masyarakat melalui program unggulan yang nanti disinergikan.

“Dengan berkolaborasi program-program, Dewan Dakwah Tangsel berkomitmen untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan KSPPS BMT AL-FATH IKMI agar manfaatnya semakin bisa dirasakan secara luas oleh masyarakat,” tandas Arief. (Eno).

To Top