Connect with us

Budi D’Lawyer Penyanyi Dangdut Pendatang Baru

Info Tangsel

Budi D’Lawyer Penyanyi Dangdut Pendatang Baru

Industri musik Tanah Air tak pernah berhenti menghadirkan nama-nama pendatang baru, seperti salah satunya Budi Susanto atau yang biasa dikenal dengan nama panggung Budi D’Lawyer.

Selain menjadi penyanyi yang bergenre dangdut, Budi D’Lawyer sudah pasti berprofesi seorang pengacara yang masuk dalam kepengurusan Pusat Bantuan Hukum (PBH) Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) Jakarta Barat dan juga seorang Pengusaha reklame.

Perjalanan Budi dalam industri musik, Budi tak lepas dari dukungan seniman musisi senior  Abah Ukam S. Saat ini, Budy D’Lawyer sudah meluncurkan single keduanya yang berjudul Tak Lagi Sejalan.

“Awalnya, kawan saya dari pengacara mengenalkan saya ke Abah Ukam. Saya di tes nyanyi, ternyata Abah Ukam suka dengan suara saya. Abah langsung menawarkan saya menyanyikan lagu ciptaannya dan rekaman di label musik HP Music (PT Harmoni Dwiselaras Perkasa). Single perdana saya berjudul Kecewa Karenamu,” ujarnya.

Yang uniknya, seorang yang berprofesi Lawyer sangat jarang ditemui menyanyikan lagu dangdut.

Saat ditemui awak media dikantornya, BOOS & PARTNERS LAW OFFICE Jalan Buaran Raya, Kecamatan Serpong, Tangerang Selatan, Budy D’Lawyer menjelaskan bakatnya menyanyikan lagu dangdut, lantaran memiliki basic Qori (orang yang melantunkan bacaan Al-Quran).

“Alhamdulillah, sebelumnya saya belajar Qori di Pondok Pesantren (PP) Nurul Hidayah Sawangan Depok. Kemudian sewaktu kuliah di UIN Syahid Jakarta, saya juga aktif di Himpunan Qori-Qoriah Mahasiswa (HIQMA). Karena saya mengerti cengkok, jadi lebih mudah mempelajari dan menyukai dangdut,” terangnya, Selasa (21/12/2021).

Meski menjadi penyanyi dangdut, Budi tetap menjalankan profesi dan usahanya seperti biasa. Pasalnya, profesi dan usaha yang dia jalankan saat ini adalah hasil kerja kerasnya.

Budi menceritakan, sebelum seperti sekarang ini pernah menjalani profesi sebagai pedagang kaki lima (PKL) di Pasar Malam dan juga pernah menjadi guru lukis di Taman Kanak-Kanak (TK).

“Saya berangkat dari orang yang tidak mampu. Saya bisa mendapatkan gelar Sarjana Hukum di UIN Syahid Jakarta dan Magister Hukum di Universitas Pamulang (Unpam) berkat hasil kerja keras dan keikhlasan dalam menjalani pekerjaan,” ungkapnya.

Budi berpesan, dalam melakukan hal apapun, perlu dibarengi dengan ketulusan.

“Intinya, apapun yang kita lakukan dan kerjakan saat ini, harus nothing to lose,” pungkasnya.

Buat teman-teman penggemar dangdut yang ingin mendengar single barunya dan melihat video klipnya, bisa kunjungi akun You Tube HP Music dan Budy D’Lawyer atau langsung klik link : https://youtu.be/Ll8KQqVdAj0

(Eno)

Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

To Top