Connect with us

Anggota Fraksi Gerindra-PAN Bantu Korban Banjir di Setu-Serpong

Info Tangsel

Anggota Fraksi Gerindra-PAN Bantu Korban Banjir di Setu-Serpong

Awal tahun 2020, sejumlah daerah di Indonesia diguyur hujan, tingginya intensitas dan curah hujan membuat banyak daerah di Indonesia mengalami bencana banjir, termasuk wilayah Kota Tangerang Selatan.

Anggota DPRD Kota Tangerang Selatan dari Fraksi Gerindra-PAN, Hj. Zulfa Sungki Setiawati langsung terjun ke lokasi untuk melihat dan membantu para korban yang terkena bencana banjir di dua kecamatan yaitu kecamatan Setu dan Kecamatan Serpong.

“Kami langsung meninjau daerah- daerah yang terkena banjir di dua kecamatan yaitu Kecamatan Setu tepatnya di Kelurahan kerangggan dan Kademangan Perumahan Pesona yang terberat kondisinya serta Kecamatan Serpong,” ujar Hj Zulfa Sungki Setiawati.

Selain memberikan berbagai macam bantuan, ia juga memastikan masyarakat yang terdampak banjir dapat tertangani dengan baik dan tidak adanya korban yang diakibatkan banjir tersebut. Tidak hanya itu, ia juga mengajak pemerintahan dan OPD terkait untuk segera mengevaluasi dan mencari jalan keluar agar banjir di dua kecamatan tidak terjadi lagi karena banjir dapat terjadi dua kali dalam setahun khususnya untuk daerah perum pesona dan daerah yang ada dipinggiran kali Cisadane.

“Saya merasa sangat kasihan dan sangat prihatin sekali atas adanya musibah ini karena bukan hanya kerugian harta benda yang dirasakan warga melainkan kerugian lahir bathin pastinya akan menjadi trauma bagi mereka, apalagi kita juga harus memikirkan psikologi anak-anak yang butuh tempat tinggal aman dan nyaman,” lanjutnya.

“Untuk itu kami mohon kepada Pemerintah Kota Tangerang Selatan untuk segera mencari jalan keluar terbaik bagi mereka. Syukur-syukur jalan terbaiknya dilakukan relokasi secepatnya agar warga bisa hidupnya tenang dan bahagia, tinggal kita menunggu kebijakan apa yang akan dilakukan oleh pemerintah kota dan SKPD terkait daerah-daerah rawan banjir ini,” tukasnya. (Es)

Continue Reading
Advertisement
You may also like...
To Top