Info Tangsel
Bawaslu Tangsel Evaluasi Pegawai Non PNS
Sebanyak 13 pegawai non PNS mengikuti tes tertulis evaluasi yang digelar Bawaslu Kota Tangsel di Kantor Sekretariat Bawaslu Tangsel, Selasa (21/1/2020).
Tes evaluasi yang digelar tahunan ini bertujuan untuk menguji dan mengembangkan pengetahuan pegawai non PNS terkait kepemiluan.
“Tes ini untuk mengetahui evaluasi kompetensi para staff (pegawai non PNS),” kata Sekretaris Bawaslu Tangsel, Fery usai acara itu.
Fery menjelaskan, tes evaluasi ini sesuai arahan dari Bawaslu RI dan serentak digelar di seluruh daerah.
Ia juga mengatakan, para pegawai non PNS merupakan tenaga kerja teknis yang dikontrak tiap tahunnya dan mereka mendapat tunjangan kesehatan dan beberapa honor kedinasan.
“Ada BPJS Ketenagakerjaan dan BPJS Kesehatan. Selain itu, ada juga tunjangan kegiatan seperti SPPD,” katanya.
Sementara, salah satu peserta evaluasi, Annisa mengatakan, terdapat beberapa materi yang mesti dilaluinya untuk menambah wawasan terkait pemilu.
“Ada pengetahuan umum, Pancasila, sosial dan pengetahuan terkait pemilu,” ungkapnya.