Info Tangerang
Sedang Asik Ronda, Pria di Legok Menjadi Korban Pembacokan
Sedang menjalani tugas rutin warga dengan melakukan ronda malam di Rancagong, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang tiba – tiba ada salah satu warganya yang tidak senang dengan aktifitas tersebut lantas kesal, kedua belah pihak pun sempat adu mulut.
Kasat Reskrim Polres Tangsel, Alexander menjelaskan bahwa kejadian tersebut, pembacokan tersebut lantaran salah satu warga Rancagong yang berinisial S alias Saprudin tidak senang dengan adanya warga yang meronda.
“Kejadian tersebut terjadi pada pukul 01.00 WIB dan pelaku S (44) berhasil kita amankan tak lama kemudian, korban sendiri bernama Taufik (42) yang sedang lakukan ronda malam bersama warga lainnya. Sempat adu mulut tapi tak lama kemudia kedua belah pihak dibawa ke rumah Pak RW setempat untuk dibicarakan secara baik – baik,” kata Kasat Reskrim Polres Tangerang Selatan (Tangsel) AKP Alexander Yurikho, Minggu (21/01/2018).
Selanjutnya, setelah tiba di rumah Pak RW untuk lakukan mediasi dan hasilnya kedua belah pihak membubakarkan diri ke rumah masing – masing, tapi naas ternyata niat S yang tak senang dengan itu malah kembali lagi dan sambil membawa sebilah golok dan langsung membacok Taufik dibagian kepala sebelah kanan hingga korban mengalami luka cukup serius korbanpun langsung dibawa ke RSIA Curug untuk dilakukan pertolongan.
Saat pihak polres sudah mendapatkan beberapa barang bukti, yang mana akan ditindak lanjuti, “Kita berhasil menangkap pelaku dan berhasil mengamankan barang bukti sebuah golok yang digunakan pelaku untuk membacok, pelaku terjerat kasus Penganiayaan Berat sebagaimana yang diatur dalam Pasal 351 KUH Pidana dan atau Penguasaan Senjata Tajam sebagaimana diatur dalam UU Nomor 12 Tahun 1951,” tutup Alex. (Dka)