Connect with us

Tim Penertiban Angkutan dan Barang di Kota Tangsel Beroperasi Bulan April

Info SKPD

Tim Penertiban Angkutan dan Barang di Kota Tangsel Beroperasi Bulan April

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dinas Perhubungan membentuk Tim Penertiban Angkutan Penumpang dan Barang. Pembentukan tim itu dilakukan di Resto Bukit Pelayangan, Cilenggang-Serpong, Tangsel, Rabu (22/3/2017).

Kepala Dishub Tangsel, Sukanta mengatakan, tujuan dibentuknya tim penertiban tersebut untuk menjaga kondusifitas berkendara di jalan raya, terutama kendaraan angkutan barang.

“Kami akan melaksanakan pemeriksaan angkutan barang yang lebih difokuskan,” ucapnya.

Sukanta melanjutkan, terkait pemeriksaan angkutan barang yang lebih diprioritaskan yaitu pengecekan kelengkapan, kondisi dan administrasi angkutan serta barangnya.

“Kita akan melakukan pengecekan barang tentunya, serta pemeriksaan secara menyeluruh, dan memberikan tindakan penilangan, serta melakukan uji KIR,” tambahnya.

Tim penertiban ini rencanya akan beraksi pada Apri mendatang pada Minggu pertama.

“Untuk pelaksanaan kita sudah melakukannya dan biasanya pada awal bulan minggu pertama, walaupun sebetulnya tidak selalu di awal bulan, karena pada umumnya kita lebih melihat situasi dan kondisi,” pungkasnya. (toid)

Continue Reading
Advertisement
You may also like...
To Top