Info Tangsel
Gerindra Rekomendasikan Muhamad & Saraswati Maju Pilkada Tangsel 2020
Kontestasi Pilkada Kota Tangerang Selatan (Tangsel) 2020 sudah mulai terlihat, bakal calon Walikota dan Wakil kali ini tersiar dari kediaman Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Jalan Kartanegara No. 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (20/7/2020) malam.
Dalam kontestasi pilkada kali ini Gerindra mengusung Muhamad dan Rahayu Saraswati untuk maju di Pilkada Tangsel tersebut. “Insya Allah, ini sudah resmi yang diusung sama Gerindra adalah pak Muhamad dan Ibu Rahayu Saraswati,” kata Sekretaris DPC Partai Gerindra Kota Tangsel, Yudi Budi Wibowo dihubungi melalui handphonenya, Senin (20/07/20).
Yudi menambahkan, selain penyerahan surat dukungan dari gerindra kepada Muhamad dan Rahayu Saraswati tersebut, juga dihadiri Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto.
“Alhamdulillah, tadi juga Sekjen dari PDIP, pak Hasto ikut menyerahkan SK rekomendasi bersama pak Prabowo,” ungkap Yudi.
Menurut Yudi, dengan keluarnya rekomendasi Muhamad-Rahayu Saraswati, menjadi tugas bagi akar rumput partai Gerindra Kota Tangsel untuk memenangkan kedua pasangan tersebut di Pilkada Tangsel tahun ini.
“Dalam waktu dekat ini, kami akan melakukan konsolidasi, karena ini amanat dari DPP, amanat dari pak Prabowo dan amanat dari PDIP juga bahwa kita harus kerja keras untuk memenangkan pasangan ini,” tandasnya.
Perlu diketahui Muhamad dan Rahayu Saraswati dalam ketentuan syarat calon walikota dan Wakil Walikota sudah mengantongi 19 kursi dari tiga partai besar yakni, PDI P, Gerindra, dan Hanura. Adapun lawannya yakni pasangan Benyamin Davnie dan Pilar Saga Ichsan dengan mengantongi 10 kursi dari partai Golkar dan PPP. (Red/SN/Dh)