Connect with us

Akses Wifi Corner Gratis di Taman Kota 1 BSD dilengkapi Firewall

Tekno

Akses Wifi Corner Gratis di Taman Kota 1 BSD dilengkapi Firewall

mobil_internet_keliling18.143.23.153- Jangan khawatir akses internet hotspot gratis di Taman Kota 1 BSD, kecamatan Serpong yang disediakan oleh Perusahaan Penyedia Jasa Layanan Internet yakni PT. Telkom bekerjasama dengan Pemkot Tangerang Selatan sudah menerapkan regulasi yang ketat terkait konten yang bermuatan negatif, seperti pornografi, judi online, serta konten yang dilarang lainnya.

Demikian ditegaskan oleh Walikota Tangsel saat meresmikan wifi corner gratis kerjasama Pemkot Tangsel dengan PT. Telkom Indonesia melalui program CSR.

“Sesuai dengan Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika No. 14 Tahun 2014, tentang penanganan situs internet bermuatan negatif, wifi corner ini dilengkapi fitur firewall yang fungsinya sebagai dinding yang menghalangi website-website pornografi agar tidak dapat diakses,” ujar Airin, Jumat (28/8)

Airin juga mengingatkan dan berpesan agar anak-anak remaja yang gemar dan aktif di dunia maya untuk selalu waspada terhadap bahaya konten negative yang ditimbulkan dari kebiasaan menggunakan jejaring sosial.

“Nih ya buat para remaja, hati-hati saat berselancar di dunia maya, di antara banyak manfaatnya menggunakan social media ada juga bahayanya, jadi ada baiknya kita gunakan internet secara sehat dan aman,” pesan Airin.

Ia menambahkan bahwa nantinya Pemkot Tangsel melalui Dinas Pendidikan berencana menggelar roadshow tentang internet sehat dan aman bagi para pelajar di Kota Tangsel.

“Sebagai bentuk tanggung jawab pemerintah, karena menurut riset, pengguna internet di Tangsel di dominasi oleh generasi muda (pelajar), nah ini usia yang sangat rentan terhadap pengaruh konten digital negative yang bertebaran di internet,” ujar Airin (mdr/to)

Continue Reading
Advertisement
You may also like...
To Top