Info Tangsel
Rapat Pleno UMK Tangsel Dikawal TNI-Polri
18.143.23.153- Pleno penetapan Upah Minimum Kota (UMK) di Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kota Tangsel, ditunggui puluhan buruh, Senin (11/11).
“Kami akan tunggu di sini sampai pleno penetapan UMK selesai,” pungkas Fikrul Huda, PUK Indah Kiat.
Sesekali sembari menunggu pleno, para buruh tersebut meneriakan yel-yel perjuangan. “Hidup buruh!” yang disambut teriakan serupa oleh puluhan buruh lain.
Suasana di luar ruang pleno pun sangat padat. Buruh merangsek ingin melihat jalannya pleno yang digelar Dewan Pengupahan Kota (DPKO).
Sedikitnya ada tiga aliansi buruh yang memadati halaman depan ruang pelaksanaan berlangsungnya rapat pleno penetapan UMK tahun 2014. Selain SBSI 1992, ada pula Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI), dan K-SPSI Kota Tangsel.
Proses pleno UMK di Kota Tangsel juga dijaga ketat petugas TNI dan Polisi. Setidaknya ada 10 petugas TNI dari Koramil 04 Serpong yang melakukan penjagaan di sekitar ruangan pleno UMK.
“Ada 10 kalau dari TNI Koramil 04 Serpong,” ujar Karsiman, salah seorang petugas TNI yang tengah berjaga di depan pintu masuk ruang pleno UMK.
Selain aparat TNI, juga lebih dari 20 petugas kepolisian dari Polsek Serpong yang melakukan pengawalan berlangsungnya pleno yang berlangsung di kantor Dinsosnakertrans Tangsel.
Mereka berjaga-jaga mulai dari pintu masuk hingga depan pintu ruang pleno. (bantenhits.com)