Connect with us

Saleh Asnawi: Aspirasi Enterpreneur Harus Lebih Dimaksimalkan

Info DPRD

Saleh Asnawi: Aspirasi Enterpreneur Harus Lebih Dimaksimalkan

Wakil Ketua DPRD Kota Tangsel, Moh Saleh Asnawi, menggelar kegiatan Reses ke-III di Kelurahan Muncul, Kecamatan Setu, Minggu (24/12/17). Berbagai perwakilan masyarakat hadir dalam kegiatan reses tersebut untuk menyampaikan aspirasinya.

Namun, dalam kegiatan Reses tersebut, tidak hanya melulu soal aspirasi pembangunan fisik dan pelayanan masyarakat yang disampaikan warga. Tetapi Saleh Asnawi juga menekankan kepada warga aspirasi juga bisa dalam bentuk program pemberdayaan masyarakat.

Saleh mengatakan, untuk persoalan program fisik seperti drainase, pembangunan jalan poros, dan lainnya. Itu bisa disampaikan kepada kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat kelurahan, sampai tingkat kecamatan.

Namun, jika nanitnya aspirasi yang disampaikan dalam kegiatan Musrenbang itu tidak terealisasi, maka baru bisa disampaikan dalam kegiatan reses dewan.

“Saya ingin tawarkan ke warga, jangan terus menerus menyampaikan aspirasi soal pembangunan fisik dalam kegiatan reses, ada yang seharusnya yang lebih bermanfaat lagi. Yaitu berupa program pemberdayaan masyarakat dalam hal mendidik para bakal enterpreneur muda di dapil saya,” ungkapnya.

Lebih lanjut Saleh mengatakan, jika aspirasi yang disampaikan tersebut dalam bentuk program pemberdayaan masyrakat. Maka dampaknya akan jauh lebih bermanfaat bagi masyarakat secara langsung, bakan bagi perekonomian masyarakat.

“Misalnya, seperti tadi ada yang menyampaikan aspirasi soal bagaimana warga bekerjasama dengan balai pelatihan keterampilan, serta pendidikan wirausaha. Sehingga nantinya saya sebagai wakil rakyat, akan melibatkan dinas terkait untuk melatih bahkan nnti memberi modal wirausaha warga sini, terutama kepada para pemudanya,” ungkapnya.

Dengan begitu menurut Saleh, masyarakat bisa merasakan juga program Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel, tentang Kota Layak Pemuda, dimana pemuda juga ikut serta dalam membangun perekonomian daerah dengan bidang enterpreneur.

“Tapi tetap aspirasi-aspirasi lainnya saya tampung dan akan saya perjuangkan pula agar bisa segera di realiasaikan. Seperti tadi ada yang masih mengeluhkan pelayanan kesehatan dan lainnya,” ungkapnya.

Sedangkan salah satu warga setempat, Bari, mengaku cukup setuju dengan adanya aspirasi dalam reses yang lebih kepada program pemberdayaan masyarakat seperti pelatihan untuk membentuk para enterpreneur muda di Setu.

“Ini ide yang sangat bagus, kami sangat mendukung, dan tadi juga ada yang beberapa menyarankan agar adanya pelatihan, bahkan juga kerjasama dengan beberapa perusahaan besar yang ada di wilayah sini,” pungkasnya. (ded)

To Top