Connect with us

Tema Perpaduan “Kesehatan dan Seni” Hiasi Rangkaian Acara HUT RSIA BHP

Info Tangsel

Tema Perpaduan “Kesehatan dan Seni” Hiasi Rangkaian Acara HUT RSIA BHP

Puncak acara anniversary ke-6 RSIA Buah Hati Pamulang bertemakan “Kesehatan dan Kesenian” agar masyarkat tidak takut dengan rumah sakit. Acara tersebut digelar di aula basement RSIA Buah Hati Pamulang diikuti oleh seluruh dan karyawan pegawai RSIA Buah Hati Pamulang, Kamis (20/4/2017).

Seperti yang dijelaskan oleh Direktur Utama RSIA Buah Hati Pamulang bahwa Tema tersebut diatas, untuk mengajarkan masyarkat agar jangan takut terhadap rumah sakit, karena sehat juga bisa dipadukan dengan seni apapun, salah satunya seni kesehatan.

“Kesehatan tak selalu menampilakan yang seram, kesehatan perlu juga menampilkan seni seperti yang di tampilkan oleh karyawan kami ini,” ujar Ibu Karlina, Direktur Utama RSIA BHP.

Dalam rangkaian acara tersebut berbagai macam agenda yang pertama dengan pemotongan nasi tumpeng, sebagai rasa syukur, kedua tarian, ketiga drama Hand Hygiene, dan atraksi-atraksi memeriahkan puncak anniversary HUT Ke – 6 RSIA Buah Hati Pamulang.

Pemotongan tumpeng berlangsung di pandu oleh Direktur Utama RSIA Buah Hati Pamulang, dr Karlina, MARS, didampingi oleh perwakilan dari Bank Mandiri Ibu Dety sebelah Pojok kiri, lalu ada Ibu Lis dan Sebelah pojok kanan RT Setempat dan sebelahnya Lurah Pamulang Bapak Tata Surya.

“Dalam drama Hand Hygiene ini, si bidan mempragakan untuk mencuci tangannya sebelum mengambil tindakan kepada pasien, agar terhindar dari virus ataupun kotoran bakteri saat proses persalinan”.

“Tarian Hand Hygiene, memperagakan pula dalam hidup sehat diawali dengan membasuh atau mencuci tangan agar terhindar dari kotoran ataupun virus berbahaya” karena penyakit lebih mudah masuk dari tangan yang tidak bersih atau tidak higienis.

Artis Ibukota yang pernah mengikuti Indonesia Idol, Rizki Zokna turut menghibur acara puncak HUT RSIA BHP dengan menyumbangkan lagu, yang semarak diikuti oleh peserta acara.

Atraksi beladiri khas Tangsel pun ikut hiasi acara ini, yaitu atraksinya dengan memotong besi seberat 5 kilo dengan menggunakan tangannya, serta memecahkan batako dengan kepalanya.

Dan yang satu ini adalah seluruh peserta anniversary HUT RSIA BHP, yang dimeriahkan seluruh karyawan dan pegawai RSIA Buah Hati Pamulang.

Dan yang terakhir di tutup dengan acara pembagian hadiah dan doorprize untuk seluruh karyawan dan pegawai Rumah Sakit Ibu dan Anak Buah Hati Pamulang. (Har).

Continue Reading
Advertisement
You may also like...
To Top