Connect with us

Wow! Pertumbuhan Pengguna Internet di Indonesia Terbesar di Dunia

Info Tangsel

Wow! Pertumbuhan Pengguna Internet di Indonesia Terbesar di Dunia

Pengguna internet di Indonesia naik signifikan, perusahaan riset ternama di dunia mengumumkan hasil risetnya dan menempatkan Indonesia sebagai negara dengan pertumbuhan jumlah pengguna internet terbesar di dunia.

Lembaga Riset We Are Social melansir hasil penelitannya bahwa sekitar 88,1 juta pengguna internet di tanah air pada awal tahun 2016. Jumlah tersebut melonjak naik hingga 51 persen menjadi 132,7 juta pengguna pada awal tahun 2017 ini.

Sebanyak 69 persen masyarakat Indonesia masih mengakses internet melalui perangkat mobile, dan sisanya melalui desktop dan tablet. Pengguna Internet di Indonesia juga mendominasi penggunaan layanan media sosial. Pada tahun 2016 lalu tercatat 79 juta, kini awal tahun 2017 meningkat sebanyak 106 juta pengguna.


Dari segi pertambahan jumlah pengguna di layanan media sosial tersebut, Indonesia bahkan menempati posisi ketiga di dunia. Kita berhasil mengalahkan negara-negara seperti Brazil dan Amerika Serikat, dan hanya kalah dari Cina dan India.


Khusus untuk jumlah pengguna Facebook, We Are Social mengklaim kalau Indonesia masih menempati posisi keempat dalam daftar negara dengan pengguna Facebook terbanyak, dengan jumlah seratus enam juta pengguna. Indonesia hanya kalah dari Amerika Serikat, India, dan Brazil. (source via techninasia)

Continue Reading
Advertisement
You may also like...
To Top