Info DPRD
Dewan Tangsel Soroti Kinerja Tiga SKPD
Komisi IV DPRD Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menilai, kinerja 3 SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) masih tumpang tindih. Ketiga SKPD tersebut adalah Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA), Dinas Kebersihan, Pertamanan dan Pemakaman (DKPP) dan Badan Lingkungan Hidup Daerah (BLHD).
Hal ini terungkap dalam hearing yang diadakan oleh Komisi IV DPRD Tangsel bersama para pejabat di lingkungan BLHD di Rumah Makan Remaja Kuring, Senin (11/4). Hearing dihadiri sejumlah anggota Komisi IV diantaranya Ketua Komisi Drs. H. Mursidi Ilyas, Sekretaris Aguslan Busro. Baihaqi Djamasan, Nurhayati Yusup, Rizki Jonis, Drajat Sumarsono dan sejumlah lainnya.
Sementara, dari BLHD Tangsel hadir Kepala BLHD Rahmat Salam, Sekretaris Dewanto serta pejabat Kepala Bidang dan Kepala Seksi.
Menurut Mursidi Ilyas, tumpang tindihnya kinerja 3 SKPD tersebut terlihat dari pengelolaan lingkungan yang selama ini dilaksanakan. “Misalnya, dalam merawat sebuah taman, baik DKPP maupun BLHD ikut melakukan perawatan. Padahal, taman yang dirawat itu-itu juga, tidak ada penambahan taman lainnya,†ujar Mursidi.
Selain itu, baik DBMSDA, DKPP dan BLHD dari pengamatannya, dalam beberapa program lingkungan, melakukan kerja yang sama. “Padahal, mereka punya anggaran masing-masing yang bersumber dari APBD, tapi program yang dilaksanakan sama saja,†urainya.
Untuk itu, Komisi IV DPRD Tangsel akan melakukan pelurusan terkait tupoksi (tugas pokok dan fungsi) masing-masing dinas/instansi. Selain memanggil para pejabat BLHD, pihaknya juga akan mengundang pejabat di lingkungan DKPP dan DBMSDA. Sehingga, ke depan, program kerja yang dilakukan lebih efektif dan tidak tumpang-tindih.
Di sisi lain, dalam hearing tersebut, Komisi IV juga menyoroti kinerja baik eselon III maupun IV. Menurut Mursidi, selama ini, dalam setiap kali hearing yang dilakukan, pemaparan selalu dilakukan oleh Kepala SKPD maupun Sekretarisnya. “Nah, kami dari Komisi IV memelopori memanggil juga para pejabat eselon III dan IV seperti Kabid dan Kasi untuk memaparkan langsung program kerja yang sudah mereka lakukan,†jelasnya.
Dalam kegiatan tersebut, Komisi IV juga mendengarkan paparan yang disampaikan para Kabid di lingkungan BLHD tentang program kerja yang selama ini mereka lakukan mulai dari program Adipura, penanaman pohon, seleksi sekolah Adiwiyata, konservasi dan lainnya.
“Ke depan, kita juga akan budayakan agar Kabid dan Kasi di SKPD dalam hearing ikut serta dan langsung memaparkan kerja yang sudah mereka lakukan. Dan kami mulai mengawalinya dari BLHD. Kami sudah cukup puas dengan apa yang disampaikan oleh para pejabat di lingkungan BLHD,†jelas Mursidi. (tr/to)