Connect with us

Idul Adha, Airin Tekankan Kepedulian Sosial

Edukasi

Idul Adha, Airin Tekankan Kepedulian Sosial

airin-idul adha18.143.23.153: “Dalam dimensi individu, hikmah terbesar adalah pesan untuk senantiasa menanamkan nilai ketakwaan dan keikhlasan. Dalam dimensi sosial, butuh pengorbanan kepentingan yang lebih tinggi, dan nilai-nilai kepedulian sosial,” itulah pesan yang disampaikan Airin Rachmi Diany, Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) dalam momentum perayaan Idul Adha tahun ini.

Ketakwaan yang dimaksud menurut dia, menjadi salah satu landasan utama yang harus dimiliki oleh setiap muslim. Dengan ketakwaan menuntut setiap umat untuk senantiasa berada, bertindak dan berperilaku sesuai dengan koridor agama.

“Kita harus punya sikap tabah dalam menerima apa yang telah digariskan dalam menjalani kehidupan. Dengan katabahan tadi membimbing kita tegar dalam menghadapi berbagai macam ujian,” jelasnya, dalam pidato Idul Adha, Kamis (24/9/2015).

Sedangkan semangat pengorbanan menurut Airin, adalah memiliki makna ketulusan untuk memberikan prioritas yang lebih tinggi kepada kepentingan yang lebih besar, daripada kepentingan diri sendiri.

Semangat tersebut menjadi relevan dalam situasi dan kondisi pergaulan masyarakat yang cenderung lebih mendulukan kepentingan pribadi.  Nilai solidaritas, masih menurut Airin, selalu melatih kita untuk peka terhadap lingkungan sekitar, dan yang terpenting mengurangi penderita orang lain.

“Saya atas nama pribadi, keluarga dan seluruh jajaran pemerintahan kota memohon maaf kepada seluruh masyarakat Tangsel,” tuturnya. (AZ)

Continue Reading
Advertisement
You may also like...
To Top