Serpong
Pelayanan Kelurahan Serpong Dinilai
Salah satu tim penilai dari Dinas Pendidikan, Sapta Mulyana menjelaskan, tujuan dari pertemuan antara stakeholder sekaligus melakukan pembinaan atau pendampingan.
“Tim penilai dari utusan setiap SKPD,” katanya, Senin (29/4).
Dari hasil pembinaan dan penilaian ini tim mencari tahu soal sejauh mana realisasi program yang berjalan. Kemudian sistem administrasi dan pendataan.
Semisal pendataan berapa banyak jumlah keluarga miskin, jumlah anak yang putus sekolah, perkembangan kesehatan masyarakat dan lingkungan.
Kelurahan yang terbaik selanjutnya direkomendasikan ke Pemprov Banten.
Tim penilai dijadwalkan juga akan menggelar pembinaan serupa di Kelurahan Lengkong Gudang, di Kecamatan Serpong. Kemudian untuk di wilayah Kecamatan Ciputat, Kelurahan Serua masuk nominator.
Lurah Serpong Abdul Hani merespon positif penilaian pelayanan kelurahan yang dilakukan oleh Pemkot Tangsel.
“Sistem pelayan akan terus diperbaiki,” tandasnya. (SM)