Info Tangsel
Lantaran Tidak Punya Uang 3 Remaja Nekat Menjambret
Tim Vipers berhasil membekuk aksi kejahatan penjambretan yang terjadi di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) terulang kembali, kini terjadi di Jl. Jombang Raya, Ciputat, malam tadi sekitar pukul 02:20 WIB.
Penjambretan tersebut dilakukan oleh 3 remaja penganggur yang nekat lakukan tindak kriminal lantaran tidak memiliki uang.
3 remaja tersebut yakni, Deden Maulana (24) warga Tanah Abang, Man Maulana (16) warga Palmerah, dan Ardi Gilang (16) warga Tanah Abang.
Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Alexander Yurikho menjelaskan, bahwa ketiga remaja tersebut melakukan aksinya pada pukul 02:20 WIB yang menyasar kepada Yusniar (37) yang hendak pulang ke rumahnya di Kp. Gunung Rt. 01/16, Ciputat.
“Berawal saat korban mengendarai motornya pada saat tengah malam, tiba – tiba 3 remaja dengan berboncengan satu motor itu menarik tas korban. Reflek lantaran tas miliknya dijambret, korban pun langsung mengejar dan berteriak,” jelas Alex, Senin (19/02/2018).
Kemudian, Tim Vipers yang sedang patroli mendengar teriakan tersebut dan langsung turut mengejar para pelaku tersebut dan berhasil ditangkap di Stasiun Sudimara.
Dari hasil penangkapan tersebut diamankan barang bukti berupa tas milik korban yang berisi HP Samsung J5, uang sebesar 250 ribu dan sepeda motor Mio Soul yang digunakan pelaku dengan nomor polisi B 3913 PEE. 3 orang pelaku terjerat pasal pencurian dengan kekerasan (jambret) dan atau pencurian dengan pemberatan pasal 365 Sub 363 KUHP. (Dk)