Connect with us

Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pemkot Tangsel Gelar Upacara Di Lapangan Cilenggang

Info SKPD

Peringati Hari Sumpah Pemuda, Pemkot Tangsel Gelar Upacara Di Lapangan Cilenggang

Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda dan Apel Kesadaran Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menggelar upacara di Lapangan Cilenggang, Serpong, Senin (30/10/17).

Upacara Apel dan memperingati Hari Sumpah Pemuda tersebut, turut dihadiri Walikota Airin Rachmi Diany selaku pembina upacara dan Wakil Walikota, Benyamin Davnie, Kapolres Tangsel AKBP Fadli Widianto , DANDIM 0506 Kota Tangerang, KAJARI Kab. Tangerang, dan seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah beserta staf dan jajarannya.

Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany selaku pembina Upacara mengatakan, dengan memperingati Sumpah Pemuda dapat memahami arti perjuangan para pemuda dalam menyongsong kemerdekaan Republik Indonesia.

“Kita tentu patut bersyukur atas sumbangsih para pemuda yang sudah melahirkan sumpah pemuda, sudah seharusnya kita meneladani langkah-langkah keberanian mereka, hingga mampu menorehkan sejarah emas untuk bangsanya,” ujar Airin dalam sambutannya.

Airin menambahkan, konteks pemuda jaman dulu dan sekarang sudah sangatlah jauh berbeda dari segi hal komunikasi sudah sangat mudah dan cepat hari ini, namun dengan perkembangan jaman dan kemudahan komunikasi hari ini menimbulkan banyak selisih paham.

“Namun anehnya, justru dengan kemudahan yang kita miliki hari ini, kita justru bersilisih salah paham, mudah sekali memvonis orang, mudah sekali berpecah belah, saling hujat menghujat, padahal kita bisa saling mengkonfirmasi dan klarifikasi dengan hitungan detik,” tambah Airin.

Mengutip dari pernyataan Presiden RI yang pertama Ir. Soekarno “Jangan mewarisi abu sumpah pemuda, tapi warisilah api sumpah pemuda, kalau sekedar mewarisi abu pemuda, saudara-saudara akan puas dengan Indonesia sekarang yang sudah Satu bangsa, Satu bahasa, dan Satu Tanah Air, tapi ini bukan tujuan akhir,” pesan bung Karno sangat dalam untuk para pemuda hari ini, dan sudah seharusnya pemuda harus tetap semangat menjaga kesatuan NKRI.

Dalam kesempatan ini pula Dinas DPKAD (Dinas Pendapatan Keuangan Dan Aset Daerah) memberikan penghargaan kepada OPD, kemudian Bantuan Perpustakaan Mobil Keliling dari Angkasa Pura, dan Pemberian simbolisasi Kartu Indonesia Sehat (KIS) oleh Dinas Kesehatan Tangsel kepada masyarakat tangsel. (Har)

To Top
Exit mobile version