Info SKPD
RSU Optimalisasi Pelayanan Prima Hingga SMS Gateway
Di antara program dalam meningkatkan mutu serta kualitas sistem pelayanan kesehatan di Kota Tangsel ini, yaitu membuka layanan SMS (Short Message Service) Gateway pada 13 Agustus 2015 dan penyempurnaan kembali pelayanan berobat gratis dengan hanya menujukan KTP-el Tangsel yang berlaku sejak 1 September 2013 silam.
Pelayanan berobat gratis dengan KTP-el diterapkan RSU tersebut telah mendahului program nasional yang terangkum melalui Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) atau Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS).
“(Karena) Untuk program KTP-elektronik mulai diberlaku sejak 1 September 2013 lalu, sedangkan BPJS baru mulai 1 Januari 2014,†ungkap Direktur RSU Kota Tangsel, Maya Mardiana.
Pelayanan kesehatan gratis bagi penduduk pemilik KTP-el Kota Tangsel sepenuhnya dibiayai oleh Anggaran Pendapatan Belanja daerah (APBD).
Dengan fasilitas tersebut, setidaknya sebanyak 9.709 orang warga Tangsel pada pada 2013 lalu telah memanfaatkan program berobat gratis. Selanjutnya, pada 2014 sebanyak 21.061 orang menggunakan KTP-el dari jumlah pasien RSU sebanyak 43.499 orang.
Sementara terkait program SMS Gateway, saat ini RSU sudah tidak mengalami antrean panjang pendaftaran pasien. Selain memberikan kemudahan bagi calon pasien, pihak RSU bisa lebih fokus memberikan pelayanan kesehatan tanpa direpotkan lagi dengan membludaknya jumlah antrean masyarakat untuk berobat.
Antrean loket pendaftaran sudah semakin sepi, karena calon pasien beralih ke nomor hotline layanan SMS Gateway di 0822-10007613. Setiap hari, jumlah pasien mencapai ratusan orang dan tidak tampak berjubel di loket pendaftaran.
“Dalam satu hari rata-rata pasien yang berkunjung ke poli ada 250 orang. Dan 70 orang diantaranya menggunakan layanan SMS Gateway,†ujar Maya.
Layanan SMS gateway ini berlaku mulai tanggal 10 Agustus 2015 sampai dengan sekarang. Format sms gateway per tanggal 05 Oktober berubah menjadi :
Reg#Nama Lengkap#Nomor Rekam Medis#Tanggal Lahir#Poli Yang Dituju#Jenis Pembayaran kirim sms ke 0822 1000 7613
Pendaftaran lewat sms dapat dilakukan setiap hari Senin – Jumat pukul 11. 00 – 14.00 WIB, sms 1 (satu) hari sebelum kunjungan ke poliklinik yang dituju dan layanan ini berlaku untuk pasien lama/sudah pernah berobat sebelumnya ke RSU Kota Tangerang Selatan.
“Sementara, fasilitas layanan ini untuk pasien lama atau yang sudah terdaftar di RSUD,†katanya.
Dengan terobosan tersebut, RSU semakin baik dalam pelayanan disamping dukungan beberapa alat medis canggih difungsikan saat ini yaitu seperti di UGD, persalinan, radiologi, laboratorium lengkap, NICU, ruang perawatan intensif bagi bayi dan ICU. (adv)