Connect with us

Sekjen DPP Gerindra: Kader Gerindra Adalah Pejuang, Bukan Petugas Partai!

COBLOS

Sekjen DPP Gerindra: Kader Gerindra Adalah Pejuang, Bukan Petugas Partai!

18.143.23.153- Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) Partai Gerindra pertama di Kota Tangsel berlansung meriah. Event yang bertemakan mendengar, melihat dan mengerjakan untuk masyarakat berlangsung di Hotel Santika, Bintar, Kamis (14/5).

Dalam sambutan pidatonya, Sekjen DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani, S.Sos mengatakan bahwa kader partainya adalah berkarakter pejuang dan bukan petugas partai.

“Kader Gerindra adalah Pejuang Partai bukan Petugas Partai. Anggota dewan yang memperjuangkan kesejahteraan rakyat dan menjaga intregitas partai. Kader partai yang menjadi anggota dewan mampu mewujudkan janji konsituen,”ungkapnya.

Sebagai pengurus pusat, Ahmad Muzani dan seluruh pengurus DPP akan selalu mengingatkan kader yang telah duduk dalam pemerintahan agar berperilaku baik, jujur, dan amanah. Pasalnya, kader yang telah menjadi eksekutif maupun legislatif adalah front terdepan perjuangan partai

“Tugas DPP mengingatkan perilaku para eksekutif dan legislatif agar berperilaku baik jujur, amanah Karena mereka adalah front terdepan perjuangan partai,”tegas Ahmad Muzani.

Hal yang menjadi perhatian untuk masa yang akan datang bagaimana Partai Gerindra mampu memenangkan Pemilu 2019. “Dan harus diperhatikan adalah memepertahankan budaya perjuangan Partai Gerindra, tekad 2015 Prabowo bersama partai punya tekad memenangkan di 2019, Gerindra menang Prabowo Presiden.”Pungkasnya.

Terkait akan diselenggarakannya Pilkada 2015 Kota Tangsel, Ahmad Muzani memaparkan, Partai Gerindra secara kekuatan politik telah memiliki 7 kursi untuk mengusung kandidat namun pihaknya akan mengusung kandidat yang tepat, benar, loyalitas, dan berkualitas.

Dalam kesempatan itu, hadir juga beberapa para bakal calon walikota Tangsel yakni, Airin Rachmi Diany, H. Arsid, Ivan Ajie Purwanto, M. Shaleh MT, dan Ajib Hamdani. Tak hanya itu, turut hadir juga para anggota legislatif dari tingkat kota hingga pusat.

Dan diakhir acara, DPP Partai Gerindra memberikan hibah tanah dan bangunan seluas 200 meter persegi untuk DPC Partai Gerindra Kota Tangsel. (source via ab/dt)

Continue Reading
Advertisement
You may also like...
To Top
Exit mobile version