Connect with us

Ini Lima Nama Pansel Pemilihan Sekda Tangsel

Serpong

Ini Lima Nama Pansel Pemilihan Sekda Tangsel

18.143.23.153- Lima nama dipastikan akan melenggang sebagai anggota Panitia Seleksi (Pansel) pemilihan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangsel.

Selanjutnya, para anggota Pansel melaksanakan tugasnya untuk menyusun rencana kegiatan penyeleksian di bulan berikutnya.

“Sudah disiapkan kelima namanya. Kalau tidak ada perubahan yang akan menjadi anggota itu, saya (Sekda,red), Asda I Ismunandar, Kepala BKD Provinsi Banten Cepi Safrul, Rektor Institut Teknologi Indonesia (ITI) Isnuwardianto, dan seorang lagi berasal dari Forum CSR,” tutur Sekda Tangsel Dudung E Diredja, saat ditemui disela acara Musrembang tingkat Kota, di Puspitek Kecamatan Setu, Senin (30/3).

Menurutnya, hingga kini surat untuk pengajuan nama-nama anggota Pansel tersebut sudah diberikan kepada orang-orang yang bersangkutan untuk mengisi bangku anggota. Dudung pun memastikan, surat untuk Kepala BKD pun juga sudah diberikan dan sudah disetujui oleh yang bersangkutan.

“Pak Cepi sudah menerima, dan beliau mau menjadi anggota Pansel. Begitu juga Rektor ITI dan forum CSR. Setelah itu, kami akan konsultasi kembali ke Kementerian melalui KSN-nya,” ujar Dudung.

Setelah konsultasi, baru akan terlihat rencana kegiatan untuk menyeleksi calon Sekda. Meski sudah sampai sejauh itu, Dudung mengaku belum bisa memprediksi kapan proses legalitas Pansel akan selesai dan melakukan berbagai tugasnya. “Mudah-mudahan secepatnya, nanti kita lihat. Pokoknya saat ini tinggal konsultasi saja kepada Kementerian,” katanya.

Sementara dilain pihak, Walikota Airin Rachmi Diany juga membenarkan proses tahapan Pansel tersebut. Menurutnya, hingga kini proses untuk pengesahan anggota Pansel sudah dia lakukan sampai pada penyampaian surat ke Kementerian Pemberdayaan Aparatur Sipil Negara – Revormasi Birokrasi (PAN-RB). “Sudah semua, tinggal tunggu jawaban dari kementerian saja. Baru bisa berjalan Pansel tersebut,” pungkasnya. (source via SN)

Continue Reading
Advertisement
You may also like...
To Top
Exit mobile version