Connect with us

50 Dokter RSUD Tangsel Ikut Ramaikan Aksi Demo di MA

Kesehatan

50 Dokter RSUD Tangsel Ikut Ramaikan Aksi Demo di MA

ikatan-dokter-indonesia18.143.23.153- Sekitar 50 orang dokter di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Tangerang ikut aksi solidaritas di Mahkamah Agung (MA).

“Rencananya ada 50 dokter yang akan ikut aksi solidaritas ini,” kata dr Daniel, salah seorang dokter RSUD Tangerang Selatan, Rabu (27/11/2013).

Namun, jumlah tersebut di luar dokter yang tengah ada jadwal operasi dan praktik di UGD rumah sakit. Sedangkan dokter yang ada jadwal praktik poliklinik, diwajibkan ikut dalam aksi.

“Ini sebagai bentuk solidaritas kita sesama dokter. Dengan maraknya aksi kriminalitas terhadap profesi kedokteran,” kata dr Daniel.

Menurutnya, nasib beberapa dokter di Manado mempunyai kesamaan nasib. “Kami juga pernah merasakan didiskriminalisasi,” pungkasnya. (oz/to)

Continue Reading
Advertisement
You may also like...
To Top