Connect with us

Perluasan Jalan Raya Tegal Rotan, PKL Ditertibkan

Info Tangsel

Perluasan Jalan Raya Tegal Rotan, PKL Ditertibkan

18.143.23.153- Akan diperluasnya Jalan Raya Tegal Rotan, Bintaro, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), membuat sebagian kios Pedagang Kaki Lima (PKL) di bongkar paksa. Kios-kios yang berdiri di sepanjang jalan ini akhirnya dibongkar karena masuk dalam area perluasan jalan tersebut.

Selain merupakan akses utama menuju Bintaro maupun Ciputat, jalan ini juga merupakan akses pintu Tol Pondok Ranji. Akibat banyaknya pengendara yang melintasi jalan tersebut, keberadaan PKL ini menyebabkan kemacetan, terlebih saat jam kerja.

Kondisi jalan yang sempit dan tidak mampu lagi menampung banyaknya kendaraan yang melintas rencananya akan di perluas sekitar satu meter. Sebelum di lakukan perluasan para pedagang yang menjajakan dagangannya terpaksa di bongkar.

Menurut salah satu pedagang, pembongkaran tersebut memang sudah di beritahukan seminggu sebelumnya. Namun mereka tidak tahu kapan pembongkaran tersebut dilakukan hingga mereka masih terus berdagang. Sekarang mereka terpaksa harus menutup dan merapihkan dagangan sebelum dibongkar petugas.

Sementara itu, Camat Pondok Aren, Nahlan mengatakan, lahan yang masuk dalam pelebaran jalan ini merupakan lahan yang sudah dalam pembebasan untuk perluasan jalan.

Dalam pembongkaran kios-kios ini tidak ada perlawanan dari para pedagang, para pedagang sudah pasrah kios-kiosnya untuk dibongkar.(source: lenteranews.com)

Continue Reading
Advertisement
You may also like...
To Top
Exit mobile version