Connect with us

Dengan Bersepeda Airin Blusukan ke Desa Babakan Kecamatan Setu

Info Tangsel

Dengan Bersepeda Airin Blusukan ke Desa Babakan Kecamatan Setu

18.143.23.153- Setiap kepala daerah, gubernur atau walikota mempunya cara tersendiri dalam melakukan kegiatan pantauan dan observasi di wilayah pemerintahannya. Tak terkecuali di kota Tangsel, Walikota Airin Rachmi Diany tidak bermaksud meniru-niru gaya ‘Blusukannya’ Joko Widodo Gubernur terpilih Jakarta. Ia memilih menggunakan gaya lamanya yaitu keluar masuk kampung dan gang-gang sempit di wilayah Tangerang Selatan dengan menggunakan sepeda.

Sambil berolahraga sepeda bersama suami tercinta, Walikota berkeliling memantau secara langsung kondisi Tangsel terkini. Mencoba memahami persoalan dan segera mencarikan solusinya dengan bertatap muka serta berdialog langsung dengan masyarakat. Pagi ini kayuhan sepedanya menyasar wilayah Kecamatan Setu, Minggu (21/10)

Di Kecamatan Setu, kondisi cuaca pagi yang cerah dan suasana yang penuh kekeluargaan Walikota serius memaparkan instruksi dan arahan kepada Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang menemaninya berolahraga.  Walikota menekankan beberapa poin penting dalam melayani kebutuhan masyarakat, diantaranya adalah melakukan pengawasan secara ketat terhadap seluruh proses pembangunan, sehingga hasilnya menjadi yang terbaik dan maksimal demi kesejahteraan masyarakat Tangsel.

Adapun Lokasi yang secara langsung dikunjungi oleh Walikota antara lain SDN Babakan 3, Pemasangan paving blok jalan lingkungan, Pembangunan Pasar Sengkol, Tugu Batas Wilayah, Rehab Kantor Lurah dan TPA Cipeucang. Pada kesempatan yang sama Walikota memberikan apresiasi yang luarbiasa kepada warga desa yang saat itu sedang bergotong-royong dalam membersihkan masjid. Ibu-ibu anggota majelis taklim yang tidak mengira akan hadirnya walikota bergegas mengerumuni dan terlibat percakapan hangat diantara mereka, tidak ada batas antara pemimpin dan rakyatnya semua berbagi cerita. Pemimpin dan rakyatnya memiliki kontribusi yang sama dalam menjadikan Tangerang Selatan yang “Cerdas, Modern dan Religius”.

Selanjutnya Walikota didampingi Dandim Tangerang, Camat Setu Bani Khosiatulloh, Kabag Humas Azhar Syam’un, serta Kepala SKPD se-Kota Tangerang Selatan meneruskan pantauan ke beberapa tempat lainnya. (To/HMS)

Continue Reading
Advertisement
You may also like...
To Top
Exit mobile version