Connect with us

Kota Tangerang Luncurkan Program Tangerang Cerdas

BANTEN OKE

Kota Tangerang Luncurkan Program Tangerang Cerdas

arief_sachrudin_meeting18.143.23.153- Pemerintah Kota Tangerang akan segera menerapkan program sekolah gratis bagi keluarga miskin di Kota Tangerang. Program tersebut bernama Tangerang Cerdas. Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah mengatakan, sebelum program tersebut diterapkan, pihaknya kini sedang menghimpun data keluarga miskin di tiap kelurahan di Kota Tangerang.

“Saya minta kepada lurah yang belum menyerahkan data siswa penerima Program Tangerang Cerdas untuk segera menyerahkannya ke Dinas Pendidikan,” kata Arief, Jumat (11/07/2014).

Program Tangerang Cerdas ini, kata Arief, membutuhkan data yang valid. Untuk itu, lurah diminta turun langsung ke lapangan agar jangan sampai ada warga kurang mampu terlewatkan program ini pada tahun ajaran baru tahun 2014.

“Verifikasi sangat penting dilakukan. Walaupun Dinas Pendidikan (Kota Tangerang) mempunyai data siswa yang kurang mampu, namun kita perlu turun langsung ke masyarakat,” paparnya.

Lebih lanjut, Arief menyampaikan, program ini harus tepat sasaran di mana seluruh anak yang ada di Kota Tangerang harus sekolah. Arief berharap, pelaksanaan program Tangerang Cerdas dapat mampu meningkatkan kualitas SDM di Kota Tangerang.

“Program Tangerang Cerdas sangat membantu orang tua dalam meringankan beban pendidikan dan seluruh anak bisa bersekolah,” ujarnya. (source via bantenhits.com)

Continue Reading
Advertisement
You may also like...
To Top